Situs Pariwisata Indonesia Terbaru

Alif Stone Park

Taman Batu Unik Tepi Pantai Pulau Natuna

Pantai Amed, Bali

Menikmati Keindahan Bawah Laut Pantai Amed

Pulau Dodola

Pulau Dodola - Tempat Wisata Terbaik di Pulau Morotai. Maluku Utara

Pantai Senggigi

Keindahan Pantai Senggigi, Pulau Lombok

Candi Borobudur

Candi Buddha Terbesar Di Dunia

Thursday 30 June 2016

MENJELAJAHI SURGA TERSEMBUNYI DI PULAU BERHALA, SUMATERA UTARA

Menjelajahi Surga Tersebunyi Di Pulau Berhala, Sumatera Utara


Pulau Berhala layak masuk sebagai Nominasi Surga Tersembunyi Paling Populer Di Indonesia.

Pulau Berhala

ReyginaWisata - Selain Danau Toba, Sumatera Utara juga memiliki Destinasi Wisata Populer lainnya yang sangat indah dan menakjubkan.  Dia adalah Pulau Berhala, salah satu tempat wisata populer di Sumatera Utara yang bagaikan Surga Tersembunyi yang belum banyak diketahui oleh wisatawan. Pulau yang terletak di Kecamatan Tanjung Beringin, Kabupaten Serdang Bedagai merupakan pulau terluar Indonesia yang berada di Selat Malaka, Provinsi Sumatera Utara yang kaya akan Hutan Bahar dan menyimpan Keindahan Bawah Laut bagaikan surga dunia dengan banyak ditemukannya terumbu karang (intertidal Coral Reef dan Karang Tengah) dalam radius 200 meter dari garis pantai.

Di bawah laut Pulau Berhala, Setidaknya Anda dapat menemukan 22 spesies terumbu karang, 11 jenis ikan karang serta biota laut lainnya jika Anda melakukan penyelaman di kawasan ini yang memiliki kedalaman 4 hingga 25 meter dibawah permukaan laut.

Pulau Berhala

Selain keindahan bawah laut Pulau Berhala yang sangat menakjubkan, Keindahan Pulau dengan Hutan Bakau yang lebat, pantai nan indah dengan pasir putihnya yang sangat bersih dan lembut, air laut yang tenang, jernih berwarna hijau kebiruan serta sebagai tempat persinggahan Penyu untuk bertelur dengan hiasan batu-batu vulkanik yang sangat besar menjadikan Pulau Berhala Bagaikan Surga Tersembunyi yang layak Anda jelajahi keindahannya.

Pulau Berhala

Pulau unik seluas 14,75 hektar persegi dengan kondisi pulau yang masih sangat alami ini menawarkan Anda untuk berlibur dan bersantai dengan suasana yang tenang dan nyaman. Di pulau ini sudah banyak berdiri resort, tempat pemancingan, wahana untuk permainan laut, aneka kuliner lezat maupun hotel untuk Anda menginap serta berenang, snorkeling, diving hingga berjemur matahari atau bersantai samabil menikmati kuliner Pulau Berhala dengan suasana sunset yang sangat indah di cakrawala

Di Pulau Berhala ini juga terdapat sebuah mercusuar yang dapat Anda capai dengan menapaki 770 anak tangga dikemiringan hingga 70 derajad setinggi 50 meter. Dari Puncak Menara, Anda akan dengan bebas memandang kesekeliling pulau. 

Pulau Berhala

Kawasan Pulau Berhala sebenarnya terdiri dari tiga pulau kecil yaitu Pulau Berhala, Pulau Kakek dan Pulau Nenek. Di Pulau Kakek terdapat sebuah gua peninggalan Zaman Jepang. Sementara di Pulau Nenek ada menara navigasi yang ukurannya lebih kecil dari yang ada di Pulau Berhala.

Pulau Berhala

Kawasan Pulau Berhala memang merupakan salah satu Surga Tersembunyi Di Indonesia. Laut yang bersih dan jernih serta alam tropis yang benar-benar belum tersentuh dengan pantainya yang sangat indah dan menakjubkan menjadikan Pulau Berhala layak masuk sebagai Nominasi Surga Tersembunyi Paling Populer Di Indonesia.

Pulau Berhala

Akses Menuju Pulau Berhala, Sumatera Utra

Perjalanan menuju Pulau Berhala bisa Anda mulai dari Kota Medan menggunakan transportasi darat menuju Tanjung Beringin, Kabupaten  Serdang Bedagai dengan waktu tempuh sekitar 1 jam. Dari Pelabuhan Tanjung Beringin, Anda bisa menyewa perahu boat dari nelayan setempat menuju Pulau Berhala dengan lama perjalanan sekitar 3 jam dengan melewati perairan Selat Malaka. 


Share:

PESONA LEBARAN 2016, PAKET MAKSIMAL MENUJU DESTINASI UNGGULAN

Pesona Lebaran 2016, Paket Maksimal Menuju Destinasi Unggulan 


Paket Pesona Lebaran

ReyginaWisata -Menyambut Hari Raya Lebaran 2016 atau Hari Raya Idul Fitri 1537 Hijriah serta liburan panjang sekolah, Anda dapat menjadikan moment tersebut untuk mengadakan liburan bersama keluarga yang salah satunya adalah dengan  mengikuti panduan paket "Pesona Lebaran 2016" yang dicanangkan oleh Kementerian Pariwisata. Hal ini perlu Anda lakukan agar liburan keluarga saat lebaran menjadi lebih berkualitas.

Panduan Paket Pesona Lebaran 2016 dimaksudkan agar ketika masyarakat berlibur ke Destinasi Tempat Wisata yang dituju dapat memanfaatkannya secara maksimal tempat-tempat destinasi wisata unggulan di wilayah tersebut seperti objek wisata sejarah, wisata alam, wisata budaya, wisata bahari, taman hiburan maupun wisata kuliner.

Dalam Panduan Paket Pesona Lebaran 2016 ini ada 21 destinasi yang masing-masing memiliki 10 destinasi unggulan atau paling populer yang wajib Anda kunjungi di wilayah tersebut. 

Seperti contoh, Jika Anda ingin merayakan lebaran di Aceh, Ada setidaknya 10 Destinasi unggulan Di Aceh yang wajib Anda kunjungi seperti Monumen Kilometer Nol, Pantai Iboi, Pantai Anom Itam Sabang, Museum Tsunami Banda Aceh, Masjid Raya Baiturrahman Banda Aceh, PLTD Apung Banda Aceh, Pantai Lampuuk Aceh Besar, Danau Laut Tawar, Aceh Tengah, Pacu Kude, Gayo dan Komplek Kerajaan Samudera Pasai, Aceh Utara. 

Namun Jika Anda ingin berlebaran ke kota Kediri, Jawa Timur, Setidaknya ada 10 Destinasi paling populer di daerah Malang yang wajib Anda dan keluarga kunjungi yaitu: Gua Selomangleng, Museum Airlangga, Air Terjun Dolo, Waterpark Kediri, Monumen Simpang Lima Gumul, Wisata Gunung Kelud, Pusat Oleh-Oleh Tahu Pong, Taman Kilisuci, Kampung Inggris-Pare dan Arung Jeram Kepung.

Begitu juga ketika Anda berlebaran Ke kota Semarang, Jawa Tengah, Jangan lewatkan untuk mengunjungi 10 Destinasi Unggulan kota Semarang seperti Taman Budaya Raden Saleh, Lawang Sewu, Kota Lama, Puri Maerokoco, Pantai Marina, Pantai Maron, Sunan Kuning, Tanggul Indah dan Masjid Agung Jawa Tengah.

Atau jika Anda merayakan lebaran di Daerah Istimewa Jogjakarta, Jangan lewatkan untuk mengunjungi Destinasi Unggulan wilayah ini seperti Kraton Yogyakarta, Taman Sari Yogyakarta, Purawisata, Taman Pintar Yogyakarta, Kotagede, Kebun Binatang Gembira Loka, Jalan Malioboro, Tugu Yogyakarta, Pasar Beringharjo dan Benteng Vredeburg.

Dalam mengembangkan destinasi wisata ini menggunakan rumus 3 A yaitu (Atraksi, Akses dan Amenitas). Tiga A ini digunakan sebagai standart untuk mengukur seberapa besar kemajuan destinasi wisata di masing-masing daerah. Atraksi adalah berupa alam (nature), budaya (culture) dan buatan manusia (manmade) sementara aksesibilitas yaitu berupa darat, udara dan laut sementara Amenitas adalah berupa prasarana umum, fasilitas umum dan fasilitas pariwisata itu sendiri jelas Menpar Arief Yahya dalam dialog dan silahtuhrahmi dengan para wartawan yang tergabung dalam Forum Wartawan Pariwisata (Forwarpar) di acara Buka Puasa Bersama di Hotel Novotel Gajahmada, Jakarta.

Sebagai contoh, Aceh memiliki atraksi yang menarik dan punya banyak unggulan baik itu alamnya, pantai-pantainya, maupun wisata kulinernya. Tinggal akses dan amenitas yang terus didorong untuk berkembang. Tetapi atraksi yang hebat, sudah menjadi modal yang kuat untuk memajukan pariwisata jelas Arief Yahya lebih lanjut. 

Terlebih Aceh juga tergolong aktif mempromosikan daerah Wisata Alam dan Kulinernya serta rajin menggelar banyak event yang dapat memperkuat pamor daerah. Hingga Aceh berssama-sama dengan Lombok dan Sumatera Barat diposisikan sebagai halal destination dan halal torism.

Menpar Arief Yahya mengharapkan langkah promosi dan kegiatan yang dilakukan oleh Aceh ini dapat dilakukan oleh daerah lainnya di Indonesia agar Destinasi Wisata Unggulan mereka dapat dikenal dan dikunjungi oleh Wisatawan Nusantara dan Wisatawan Mancanegara baik pada musim liburan hari raya seperti Lebaran, Imlek, Natal atau Tahun Baru atau Musim Liburan Sekolah yang tahun ini menargetkan 12 juta wisatawan mancanegara dan 260 juta pergerakan wisatawan nusantara di tanah air.

Berikut Paket Pesona Lebaran 2016 yang dapat Anda telusuri antara lain Aceh, Banten, Bintan, Cipanas, Cirebon, Geopark Cileteuh, Jakarta, Jatim, Jepara, Kudus, Labuan Bajo, Solo, Sukabumi, Sumatera Barat, Surabaya, Tasikmalaya, Tegal, Semarang, Bogor dan Pekalongan.  

sumber: kementerian pariwisata

Share:

Tuesday 28 June 2016

TEMPAT WISATA FAVORIT SAAT LEBARAN DI JAKARTA

Tempat Wisata Favorit Saat Lebaran Di Jakarta 


Tempat Wisata Favorit Saat Lebaran Di Jakarta

ReyGinaWisata - Saat lebaran, berlibur dengan keluarga pastinya sangat seru dan menyegarkan. Selain melakukan kegiatan  bersilahtuhrami berkumpul dengan sanak saudara dan kerabat untuk saling berma'af-ma'afan, moment lebaran juga banyak dimanfaatkan untuk pergi ke tempat-tempat wisata yang menarik untuk Anda dan keluarga.

Nah untuk Anda yang tidak merayakan lebaran di kampung halaman, mungkin saja salah satu Tempat Wisata Favorit Saat Lebaran Di Jakarta ini menarik perhatian Anda dan keluarga.   

1. Taman Impian Jaya Ancol

Taman Impian Jaya Ancol merupakan tempat wisata paling favorit warga Jakarta dan sekitarnya. Di tempat ini banyak terdapat wahana hiburan dan rekreasi seperti Dunia Fantasi (Dufan), Gelanggang Samudera, Sea World, Pantai Festival dan lain sebagainya. Pengunjung bisa menghabiskan waktu selama seharian di tempat wisata yang satu ini kaeran selain tempatnya yang mudah di jangkau pihak pengelola juga sering menawarkan promo tiket masuk murah saat libur lebaran. 

2. Taman Mini Indonesia Indah

Taman Mini Indonesia Indah adalah salah satu tempat wisata paling ramai dikunjungi saat libur lebaran tiba. Taman yang terletak di Jakarta Timur ini tetap buka seperti biasanya yaitu pukul 07.00 - 17.00 wib. Di TMII para pengunjung akan disuguhkan dengan beragam pertunjukan seru yang khusus diadakan saat libur lebaran.

Beragam atraksi dan hiburan siap menghibur para pengunjung seperti aktraksi debus akrobatik, pertunjukan musik, pagelaran budaya nusantara dari berbagai anjungan yang ada serta objek-objek wisata pendukung lainnya.

 3. Kebun Binatang Ragunan

Kebun Binatang Ragunan Jakarta adalah salah satu tempat wisata paling ramai dikunjungi warga Jakarta dan sekitarnya saat lebaran. Selain tempatnya yang sangat strategis, tempat wisata ini juga sangat cocok sebagai tempat berlibur untuk keluarga. Di tempat ini Anda dapat memperkenalkan dan memberi wawasan tentang beragam jenis binatang kepada anak-anak dan anggota keluarga lainnya. 

4. Monumen Nasional

Monas atau Monumen Nasional merupakan tempat favorit warga Jakarta dan sekitarnya untuk dijadikan tempat berlibur saat lebaran tiba. 


5. Kota Tua Jakarta

Berlibur saat lebaran ke Kota Tua Jakarta patut Anda pertimbangkan. Banyak yang bisa Anda lakukan di Kawasan Wisata Kota Tua ini seperti berfoto bersama seniman patung, berkeliling kota tua dengan sepeda yang dapat Anda sewa atau bersantai di beberapa kafe sambil memandangi gedung-gedung tua bekas peninggalan zaman kolonial Belanda.

Di sarankan jika ingin mengunjungi Kota Tua sebaiknya dilakukan sekitar pukul 15.00 wib keatas, karena untuk menghindari teriknya sinar matahari yang sangat menyengat mengingat kawasan ini minim tempat untuk berteduh.  

6. Museum

Jakata memiliki banyak museum yang bisa Anda kunjungi bersama dengan keluarga saat libur lebaran. Di tempat ini Anda bisa mengajarkan kepada anak-anak tempat bersejarah masa lalu seperti Museum Fatahillah, Museum Satria Mandala, Museum Batik dan museum-museum lainnya yang banyak beertebaran di wilayah Jakarta.

Dengan lokasi yang mudah dijangkau serta tiket masuk yang cukup terjangkau, Jalan-jalan ke museum merupakan bisa jadi pilihan buat Anda dan keluarga besar dibandingkan jika jalan-jalan ke pusat perbelanjaan yang tentunya sangat ramai dan membutuhkan biaya yang lebih mahal.


7. Kepulauan Seribu 


Kepulauan Seribu adalah salah satu tempat wisata lainnya yang menjadi tempat favorit untuk menghabiskan liburan saat lebaran. Tempat wisata menarik di Jakarta Utara ini terdiri dari beberapa pulau kecil nan indah seperti Pulau Bidadari, Pulau Tidung, Pulau Harapan, Pulau Pari dan beberapa pulau kecil lainnya yang menawarkan suasana santai buat Anda dan keluarga.

Di Tempat Wisata Kepulauan Seribu, Anda dan keluarga dapat melakukan aktivitas beenang, snorkeling, diving atau sekedar bersantai menikmati pemandangan sunset dikala senja. Di beberpa pulau sudah dilengkapi dengan sarana akomodasi termasuk sarana transportasi untuk menuju kesana. Dominasi suasana yang tenang dan nyaman tentunya sangat cocok untuk bersantai bersama teman, sahabat dan keluarga.  

Share:

7 PANTAI TERINDAH DI MALUKU

7 Pantai Terindah Di Maluku


Walaupun tidak seramai dengan pantai-pantai di Pulau Bali atau Lombok tetapi keasrian pantai-pantai di Maluku masih tetap terjaga.

Pantai Terindah Di Maluku

ReyGinaWisata - Membicarakan keindahan pantai-pantai di Indonesia bagian timur memang tidak akan ada habis-habisnya. Salah satunya adalah Keindahan Pantai Di Maluku yang banyak sekali menawarkan keindahan alamnya.

Keindahan pantai-pantai di Maluku memang sudah tidak diragukan lagi akan keasriannya. Walaupun tidak seramai dengan pantai-pantai di Pulau Bali atau Lombok tetapi keasrian pantai-pantai di Maluku masih tetap terjaga.

Berikut 7 Pantai Terindah Di Maluku yang layak Anda kunjungi saat berlibur ke Indonesia bagian timur terurtama ke Provinsi Maluku.


1. Pantai Ora


Pantai Ora

Pantai Ora atau Ora Beach adalah salah satu Pantai Terindah Di Maluku tepatnya berada di Pulau Seram, Kecamatan Seram Utara, Maluku Tengah, Provinsi Maluku, Indonesuia.Pantai ini berada di ujung barat dart Teluk Sawai di tepi hutan Taman Nasional Manusela. 

Pantai nan indah dengan pasir putihnya yang bersih dan lembut dengan air lautnya yang biru, jernih dan tenang ditambah dengan kekayaan terumbu karang, ikan  dan biota laut lainnya  yang sangat menakjubkan menjadikan Pantai Ora banyak dikunjungi wisatawan mancanegara dan wisatawan nusantara setiap tahunnya.

Dengan tempat penginapan yang mengapung diatas laut Anda dapat melakukan berbagai macam kegiatan pantai di tempat ini seperti berenang, snorkeling, selam, wisata kuliner, menjelajahi gua atau melakukan fotographi. 

Pantai Ora merupakan salah satu tujuan wisata di Maluku sebagai Surga Duniawi bagi para wisatawan yang keindahannya tidak kalah menariknya dengan pantai di Maladewa, Pantai Boracay di Filipina atau Pantai Bora-Bora di Samudera Pasifik.

2. Pantai Ngurbloat


Pantai Ngurbloat

Pantai Ngurbloat atau Pantai Pasir Panjang adalah salah satu surga tersembunyi di Indonesia. Pantai nan indah berpasir putih lembut bagaikan tepung dengan deburan ombak dan angin pantai yang sejuk serta birunya laut  ini melengkapi keindahan pantai-pantai bagian timur Indonesia. Pantai yang terletak di Kepulauan Maluku, Kabupaten Maluku Tenggara oleh National Geographic memberikan julukan sebagai Pantai Terluas di Asia.

Pantai Ngurbloat merupakan pantai pasir putih terhalus di dunia bahkan keadaanya lebih halus dari pasir putihnya pantai-pantai di Hawaii. Pantai sepanjang 3 kilometer dengan pasir putihnya yang halus serta deretan pohon nyiur sepanjang garis pantai ini menawarkan kepada Anda untuk berlibur ke pantai ini.

3. Pantai Natsepa


Pantai Natsepa

Belumlah lengkap jika berlibur ke Ambon tanpa menikmati Keindahan Pantai Natsepa. Salah satu Pantai Terindah di Maluku ini terletak di Desa Suli, Kabupaten Maluku Tengah, Provinsi Maluku. 

Hamparan pasir putih membuat keindahan pantainya semakin nyata. Pantai yang bersih dengan air lautnya yang jernih dan tenang serta banyaknya pepohonan di sepanjang garis pantai membuat Pantai Natsepa sebagai pantai yang layak Anda kunjungi saat berlibur ke Maluku.

4. Pantai Jikumerasa


Pantai Jikumerasa

Pantai Jikumerasa adalah pantai terindah lainnya di Maluku yang menyuguhkan pesona alam pantai yang sangat menakjubkan kepada Anda yang ingin melepaskan kepenatan dari rutinitas kerja sehari-hari. Pantai nan indah ini terletak di Kecamatan Namlea, Kabupaten Buru, Provinsi Maluku, Indonesia.

Pantai Jikumerasa menawarkan kepada Anda lukisan alam yang membentuk tiga warna tatkala matahari mulai berada tepat diatas kepala. Dengan hamparan pasir putih dan ombak yang tenang serta langit biru yang membuat hati riang Anda dapat menjejakan kaki ke pinggir pantai sambil mengintip ke dasar laut melihat terumbu karang.

Nikmatilah panorama indah saat senja di Pantai Jikumerasa, Anda akan menemukan lukisan indah di langit kala sang mentari akan tenggelam ke dalam peraduannya. 

5. Pantai Liang


Pantai Liang

Pantai Liang adalah pantai terindah lainnya di Maluku yang masih terjaga keasriannya. Pantai yang terletak di Desa Liang, Kecamatan Salahutu, Kabupaten Maluku Tengah, Provinsi Maluku ini pernah di nobatkan oleh UNDP-PBB sebagai Pantai Terindah Di Indonesia pada tahun 1990.

Berkunjung ke Pantai Liang  Anda akan disambut dengan hamparan pasir putih yang berkilau terkena sinar matahari yang seakan menjadi pintu masuk menuju kecantikan gradasi air laut yang biru jernih yang akan menggoda Anda untuk segera berenang atau mengabadikannya dalam sebuah fotografi.  

6. Pantai Ngurtafur


Pantai Ngurtafur

Pantai Ngurtafur adalah salah satu pantai terindah lainnya di Maluku. Pantai ini memiliki pemandangan alam yang sangat istimewa yang tidak terdapat di pantai-pantai lainnya di dunia. Pantai ini memiliki hamparan pasir putih yang memanjang ke arah laut sepanjang 2 kilometer dengan lebar 7 meter dari garis pantai yang seolah-olah membawa Anda berjalan di atas permukaan laut.

Pantai Ngurtafur

Selain keindahan pantainya sangat menakjubkan, Di pantai ini Anda juga dapat menemukan hewan langka Penyu Belimbing serta jika beruntung Anda dapat melihat sekumpulan Burung Pelikan yang sedang bermigrasi dari Australia ke Maluku. 

Selain itu di Pantai Ngurtafur Anda dapat melakukan aktivitas pantai lainnya seperti berenang, berjemur matahari atau snorkeling melihat pemandangan terumbu karang bawah laut Pantai Ngurtafur, Maluku

7. Pantai Sopapei


Pantai Sopapei

Pantai Sopapei adalah pantai terindah lainnya di Maluku yang layak Anda kunjungi. Pantai yang terletak di Desa Suli Bawah sangat dekat keberadaanya dengan Pantai Natsepa. Di pantai ini Anda akan disuguhkan panorama indah pantai dengan hamparan pasir putih yang bersih dan halus serta rimbunan pohon kelapa di sepanjang garis pantai.

Dengan air lautnya yang jernih dan tenang Anda dapat melakukan aktivitas pantai dikawasan ini seperti berenang, bersantai atau berjemur matahari dibawah hijaunya pepohonan sambil merasakan semilirnya angin. 

Nah itulah 7 Pantai Terindah Di Maluku yang dapat Anda kunjungi sebagai tempat berlibur yang menarik dan menakjubkan di sekitar wilayah Maluku. Semoga salah satu dari keujuh pantai terindah di Maluku ini menarik perhatian Anda.




Share:

Monday 27 June 2016

PANTAI BALANGAN, PANTAI TERSEMBUNYI DI PULAU BALI

Pantai Balangan, Pantai Tersembunyi Di Pulau Bali

"Pantai ini dinobatkan sebagai Pantai Terindah Kedua Di Indonesia tahun 2016 setelah Pantai Gili Meno di Lombok"

Pantai Balangan Bali

ReyginaWisata - Pulau Bali adalah Primadona Pariwisata Indonesia yang tak tergantikan oleh daerah-daerah lainnya. Bali merupakan Pulau Surga bagi para pecinta keindahan pantai dan penggemar olahraga Surfing. Pantai-pantai di Pulau Bali memang sudah sangat terkenal hingga mancanegara. Seperti Pantai Kuta, Pantai Sanur atau Pantai Nusa Dua serta Pantai Balangan, Pantai Terindah Kedua Di Indonesia versi Tripadvisor.

Pantai Balangan adalah pantai terindah di Bali yang paling sedikit dikunjungi oleh wisatawan. Pantai ini dinobatkan sebagai Pantai Terindah Kedua Di Indonesia tahun 2016 setelah Pantai Gili Meno di Lombok oleh salah satu Situs Onlines Traveller dunia Tripadvisor dalam tajuk "The Best Beaches Traveller Coice 2016" pilihan wisatawan.

Pantai Balangan Bali

Pantai nan indah ini yang terletak di Pecatu, Uluwatu, Bali masih sangat sepi dari pengunjung karena letaknya yang tersebunyi dibalik dua bukit karang yang menghalanginya dan juga para wisatawan lebih suka berlibur ke pantai yang lebih ramai seperti  Pantai Kuta Bali, Pantai Sanur atau Pantai Nusa Dua.

Pantai Balangan Bali

Selain pantainya sepi,  berpasir putih dan masih alami, Pantai Balangan Bali juga menawarkan ombak yang lumayan besar sehingga  cocok buat Anda melakukan olahraga Surfing. Pasir Putihnya yang lembut dengan garis pantai yang cukup panjang serta beberapa cafe yang banyak bertebaran di sepanjang pantai dengan suasananya yang sepi menjadikan Pantai Balangan tempat berlibur yang romantis buat Anda dan pasangan.

Panorama pantai juga sangat indah dan menggairahkan. Pantai yang banyak dihiasi phon kelapa yang tertata rapi dan berada dibalik bukit karang menjadikan Pantai Balangan sejuk di hati, nyaman dan tenang yang akan terasa sulit Anda temukan di pantai-pantai Bali lainnya. 

Pantai Balangan Bali

Rasakan keindahan Pantai Balangan Bali untuk bersantai dan berlibur sambil bermain surfing, berenang atau berjemur matahari sambil menikmati Kuliner Bali yang banyak tersedia di sepanjang garis pantai serta Pantai Pulau Bali linnya.
Share:

Sunday 26 June 2016

7 PANTAI TERINDAH DI SULAWESI TENGGARA

7 Pantai Terindah Di Sulawesi Tenggara  


"Di Sulawesi Tenggara Anda dapat menemukan keindahan bagai surga di Taman Laut Waktobi atau Keindahan Pantai Nirwana yang menakjubkan"

Pantai Terindah Di Sulawesi Tenggara

ReyGinaWisata - Sulawesi Tenggara adalah sebuah provinsi yang terletak di Pulau Sulawesi, Indonesia bagian selatan dari Garis Khatulistiwa. Wilayah seluas 38.140 kilometer persegi ini memiliki garis pantai yang sangat indah serta pemamndangan bawah laut menakjubkan. Pulau-Pulau disekitar Provinsi Sulawesi Tenggara juga memiliki pemandangan alam yang sangat mempesona yang sebagian besar pantainya berpasir putih, indah bagaikan surga.  

Di Sulawesi Tenggara Anda dapat menemukan keindahan bagai surga di Taman Laut Waktobi, Keindahan Pantai Nirwana yang menakjubkan atau menyaksikan keindahan panorama sunset dan sunrise di Pulau Sagori.

Berikut 7 Pantai Terindah Di Sulawesi Tenggara yang wajib Anda kunjungi saat berlibur ke Sulawesi Tenggara, Pulau Sulawesi, Indonesia. 

1. Taman Nasional Wakatobi


Taman Nasional Wakatobi

Taman Nasional Wakatobi merupakan salah satu dari 50 Taman Nasional yang ada di Indonesia. Taman yang terletak di Kabupaten Wakatobi, Provinsi Sulawesi Tenggara ini menawarkan pemandangan pantai yang sangat indah serta surga bagi para penyelam mancanegara.

Taman laut seluas 1.39 juta hektar yang diresmikan pada tahun 2002 ini memiliki keanekaragaman hayati laut, skala dan kondisi karang yang menempati salah satu posisi prioritas tertinggi dari konservasi laut di Indonesia.

Taman Laut Wakatobi

Di sini Anda dapat menemukan panorama keindahan bawah laut dengan 25 buah gugusan terumbu karang, 112 jenis dari 13 famili yang terletak pada 25 titik disepanjang 600 kiloneter sepanjang garis pantai,  93 jenis ikan konsumsi dan ikan hias serta beberapa jenis burung laut seperti Angsa-Batu Cokelat, Cerek Melayu dan Raja Udang Erasia.

Nah selain Anda dapat menikmati keindahan alam bawah laut, Anda juga dapat melakukan kegiatan pantai lainnya seperti berenang, menyelam, snorkeling serta menyaksikan pesta wisata budaya setempat.    
 

2. Wisata Bawah Laut Basilika


Wisata Bawah Laut Basilika

Wisata Bawah Laut Basilika merupakan kawasan pengembangan terpadu yang terdiri dari Pulau Batauga, Pulau Siompu, Pulau Liwutongkidi dan Pulau Kadatua Kabupaten Buton, Provinsi Sulawesi Tenggara.

Dikawasan ini Anda akan menemukan keanekaragaman tempat wisata menarik dan indah seperti Wisata Alam, Wisata Pantai atau Wisata Budaya dan Sejarah serta kaya akan keanekaragaman hayati bawah laut.  Walaupun kawasan ini tidak terlalu luas, Namun mampu memberikan nuansa yang unik melalui keindahan pantai-pantainya dan pesona bawah lautnya. Keindahan dan keanekaragaman terumbu karang dan biota laut lainnya terpadu dalam simponi keindahan panorama alam bawah laut.

Garis pantai di sepanjang Kawasan Bawah Laut Basilika dipenuhi dengan hamparan pasir putih yang menakjubkan dan nuansanya menjadi lebih indah ketika berpadu dengan deburan ombak laut yang menyisir garis pantai. 

3. Pantai Nirwana


Pantai Nirwana

Pantai Nirwana adalah salah satu pantai terindah yang terdapat di Desa Sula, Beto Ambari, Kabupaten Bau Bau, Sulawesi Tenggara. Pantai dengan hamparan pasir putih bersih dan lembut serta lambaian pohon nyiur disepanjang garis pantai serta air laut yang jernih dan tenang menjadikan Pantai Nirwana salah satu tempat wisata terindah yang ada di Sulawesi Tenggara.

Di Pantai Nirwana, Anda juga dapat menikmati pemandangan bawah lautnya yang sangat indah bagai surga. Gugusan terumbu karang yang dihiasi ikan aneka warna serta biota laut lainnya menjadikan Anda akan betah berlama-lama di pantai ini. 

4. Pantai Lakeba


Pantai Lakeba

Pantai Terindah lainnya yang terdapat di Provinsi Sulawesi Tenggara adalah Pantai Lakeba. Pantai yang terletak di Kabupaten Bau Bau ini banyak terdapat cafe dan tempat karouke untuk Anda melepas lelah dari rutinas sehari-hari.  

Pantai dengan hamparan pasir putih sepanjang 1 kilometer ini terdapat sebuah dermaga dari kayu yang menjorok ke laut membuat pemandangan di pantai ini sangat indah dan menakjubkan. Apa lagi saat malam tiba, dengan lampu warna warni akan menambah keindahan malam berada di Pantai Lakeba yang sangat menakjubkan ini.

5. Pantai Kamali


Pantai Kamali

Pantai Kamali merupakan pantai kebanggaan masyarakat Bau Bau, Provinsi Sulawesi Tenggara. Pantai ini sangat mudah dijangkau karena berad di tengah pusat kota Bau Bau. Di pantai ini Anda juga dapat menikmati Wisata Kuliner Bau Bau yang banyak terdapat tempat lesehan disepanjang garis pantai setiap malam tiba.

Di pantai ini juga terdapat Patung Kepala Naga yang menjadi Maskot kota Bau Bau. Patung yang dibangun pada tahun 2007 ini akan menyala terang bila malam telah tiba. 

Datanglah ke Pantai Kamali pada malam hari, Kemeriahan pantai akan membuat Anda betah berlama-lama di pantai nan indah dan menakjubkan ini.

6. Pantai Walengkabola


Pantai Walengkabola

Pantai Walengkabola adalah salah satu Pantai Terindah di Sulawesi Tenggara yang tepatnya berada di Kecamatan Tongkuno, Kabupaten Muna, Sulawesi Tenggara. Pantai dengan hanparan pasir putih sepanjang 1 kilometer ini bagaikan sebuah lukisan pemandian yang sangat menakjubkan.

Pantai nan indah dan tenang ini banyak dikunjungi oleh wisatawan untuk menenangkan pikiran dari rutinitas kehidupan sekhari-hari setiap akhir pekannya. 

7. Pulau Sagori


Pulau Sagori

Pulau Sagori adalah salah satu pulau terindah di Kabupaten Bombana, Provinsi Sulawesi Tenggara, Indonesia. Pulau ini merupakan karang atol  berbentuk setengah lingkaran yang tak lebih dari onggokan pasir putih dengan panjang sekitar 3.000 meter dengan lebar sekitar 200 meter yang pada masa lalu sering dijadikan tempat persinggahan armada Belanda yang dipimpin oleh Peter Bot ketika menyerang Kesultanan Buton.

Pulau Sagori menawarkan Anda keindahan sunset dan sunrise yang sangat indah dan menakjubkan. Pulau dengan hamparan pasir putih bersih dan sangat lembut ini dihiasi oleh pohon-pohon pinus yang selalu melambai-lambai di tiup angin.

Pulau Sagori

Selain keindahan alamnya, Pulau Sagori juga memiliki taman laut yang sangat menakjubkan. Dengan air lautnya yang jernih, karang laut yang masih alami serta sangat menakjubkandengan aneka spesies ikan hias warna-warni menjadikan Pulau Sagori salah satu Pantai Terindah di Sulawesi Tenggara.

Nah itulah 7 Pantai Terindah Di Sulawesi Tenggara yang wajib Anda kunjungi saat musim libur tiba. Semoga artikel ini dapat menjadi referensi buat Anda untuk mencari Pantai-Pantai Terindah Di Indonesia khususnya di wilayah Provinsi Sulawesi Tenggara.


Share:

Saturday 25 June 2016

MENIKMATI KEINDAHAN PANTAI NAMBO DI KENDARI

Menikmati Keindahan Pantai Nambo Di Kendari  


"Pantai Nambo menawarkan pemandangan alam yang sangat indah dengan pasir putihnya yang bersih dan lembut sepanjang 300 meter"

Pantai Nambo

ReyGinaWisata - Indonesia adalah negara kepulauan terbesar di dunia yang memiliki banyak pulau dengan pantai-pantainya yang sangat indah dan eksotis. Salah satunya adalah Pantai Nambo yang terletak di Kelurahan Nambo, Kecamatan Ambeli, Kendari, Provinsi Sulawesi Tenggara, Indonesia. Pantai ini memang belum dikenal luas oleh dunia, Namun keindahan pantai dengan suasananya yang tenang, udara yang sejuk , hamparan pasir putih yang bersih dan lembut, hutan bakau yang rimbun menjadikan pantai ini layak untuk Anda kunjungi.

Pantai Nambo

Pantai Nambo yang menurut masyarakat sekitar memiliki arti  "Pantai Bagus" ini memiliki pemandangan pantai yang sangat indah dan layak untuk Anda jadikan sebagai tempat berlibur untuk menenangkan pikiran dari kesibukan sehari-hari. Pantai Nambo menawarkan pemandangan alam yang sangat indah dengan pasir putihnya yang bersih dan lembut sepanjang 300 meter serta air lautnya yang tenang serta gradasi warna hijau kebiruan yang sangat menakjubkan.

Berenag di Pantai Nambo

Di pantai ini Anda dapat melakukan aktivitas pantai seperti bersantai, volley pantai,  berenang, berjemur matahari, kano, diving maupun snorkeling serta dilengkapi dengan tempat penginapan berupa rumah panggung setinggi 1,5 meter disepanjang garis pantai.

Sunset Pantai Nambo

Berlibur ke Pantai Nambo juga semakin sempurna dengan pemandangan sunrise di atas langit Pantai Nambo yang sangat indah bagaikan lukisan maha karya alam yang teramat indah untuk di tinggalkan. Duduk santai diatas bukit dengan semilirnya angin sambil ditemani segarnya kelapa muda bersama pasangan merupakan momen yang tak akan terlupakan sepanjang hidup Anda.

Snoorkeling Pantai Nambo

Selain dapat menikmati keindahan pantainya, Anda juga dapat menikmati pemandangan bawah lautnya yang sangat mempesona dengan keberadaan terumbu karang yang masih alami dan sangat indah dipadu dengan ikan warna warni dan biota laut lainnya.

Pantai Nambo

Pantai Nambo juga sudah dilengkapi dengan pendukung lainnya yang pastinya akan membuat Anda nyaman berlibur ke pantai ini.

Akses ke Pantai Nambo

Jika Anda telah berada di Kota Kendari, Dari Bandara Udara Wolter Mongonsidi, dengan mengunakan angkutan roda empat, Anda hanya membutuhkan waktu sekitar 20 menit untuk sampai ke Tempat Wisata Pantai Nambo. Nah tunggu apa lagi, rencanakanlah liburan Anda tahun ini ke Kendari, Sulawesi Tenggara yang siap menanti Anda kapan saja.
Share:

Blog Archive

Definition List

Fans Page