ReyGina Wisata | Myanmar adalah salah satu keajaiban batu permata yang indah yang selalu dikunjungi ribuan turis mancanegara setiap tahunnya. Walaupun pada masa lalu negara ini banyak terjadi pergolakan politik dan sosial namun negara Myanmar memiliki beberapa tempat wisata yang menarik untuk dikunjungi seperti Pagoda Kuno, Keindahan Kota Yangon, Bagan serta banyak dari wisatawan dari seluruh dunia lebih tertarik untuk mengetahui negara dan budayanya.
Ingin tahu tempat wisata apa saja yang bisa dikunjungi di Myanmar? Berikut 10 tempat terbaik yang harus dikunjungi saat Kamu berlibur ke Myanmar.
1. Yangon
Saat pertama tiba di Myanmar, tempat pertama yang harus kamu kunjungi adalah Yangon. Yangon adalah tempat kuno dan paling terkenal di Myanmar. Yangon memiliki banyak hal untuk ditawarkan. Kota ini penuh dengan kuil, pagoda dan biara yang terkenal dan kamu dapat menikmati kunjungan dengan menggunakan pakaian lokal longyi.
Selain memiliki wisata budaya yang menarik, Kota Yangon juga menjadi pusat makanan dan teh lokal yang lezat yang dapat kamu nikmati saat berkunjung ke kota ini. Kamu akan banyak mendapatkan kesempatan untuk mencicipi berbagai jenis teh dan bumbu yang menyertainya.
Baca Juga : Temukan Tempat Terbaik dan Indah Di Budapest
2. Danau Inle
Berbicara tempat terbaik di Myanmar, Danau Inle adalah salah satunya. Danau kanal sepanjang lima kilometer yang selanjutnya terbuka menjadi danau yang luas sangat terkenal karena memiliki pemandangan indah taman terapung. Selama berkunjung ke tempat ini, Kamu juga berkesempatan untuk melihat-lihat ladang tomat, taman bunga dan sayuran segar terapung.
3. Jembatan U-Bein
Apakah Kamu penggemar pemandangan pagi keindahan dan matahari tenggelam? Jika iya, Jembatan U-Bein adalah tempat terbaik untuk kamu saksikan. Jembatan U-Bein merupakan jembatan jati sepanjang 1.300 meter yang terbentang indah di Danau Taungthaman. Jembatan ini dibangun dengan gaya memanjang dengan pemandangan yang sangat menakjubkan.
Jembatan U-Bein adalah situs wisata premium dimana kamu dapat menyaksikan para biksu menyebrangi jembatan saat Kyunktawgyi Paya dibangun diujung lainnya dan kamu juga dapat mengunjunginya. Selain pagoda, jembatan ini juga mengelilingi lapangan hijau dan pemandangan matahari terbenam yang sangat menyenagkan untuk dinikmati.
Baca Juga : 10 Tempat Wisata Terbaik di Eropa Timur
4. Bagan
Bagan adalah salah satu tempat wisata terbaik di Myanmar yang dapat kamu kunjungi dan nikmati keindahannya. Kota ini sangat terkenal dengan budayanya yang selalu hidup, masakannya yang lezat dengan pemandangan indah. Bagan telah menjadi salah satu tempat wisata terkenal di Myanmar dan juga menjadi daya tarik wisata utama karena ribuan orang dari mancanegara selalu berkunjung ke kota ini setiap tahunnya. Kota ini memiliki banyak pagoda dan ini juga menjadi salah satu alasan mengapa negara ini begitu terkenal.
Selain dapat mengunjungi pagoda yang tersebar luas di Myanmar, Bagan juga menawarkan pasar lokal yang menarik dengan menawarkan sayuran segar, buah-buahan dan objek meanrik unik lainnya yang dapat kamu jadikan oleh-oleh. Selain berbelanja, altivitas menarik lainnya di Bagan adalah Wisata Balon Panas dan Wisata Kereta Kuda.
5. Pasar Ott
Dikenal dengan nama Pasar Bogyoke Aung San, Pasar Ott menawarkan pemandangan era kolonial dengan arsitekturnya yang tak pernah berubah dari dulu. Modernisasi yang sangat lambat negara ini telah membantu melestarikan Pasar Bogyoke Aung San.
Karena pasar ini telah berdiri selama bertahun-tahun, Kamu akan dapat dengan mudah menemukan barang-barang kuno stok lama seperti batu permata asli giok dan ruby, perhiasan mutiara, permadani buatan tangan, mangkuk, piring dan benda-benda kuno lainnya yang terbuat dari bahan kain katun dan sutera.
Baca Juga : 10 Menara Jam Termegah di Dunia
6. Museum dan Pasar Permata Myanmar
Terletak di pusat kota Yangon, Museum dan Pasar Permata Myanmar Gems Mart telah menjadi tempat atraksi utama bagi para pecinta permata di Myanmar. Bangunan bertingkat dengan toko permata pada lantai pertama dan kedua ini menjual segala batu permata dan perhiasan asli. Museum Permata dan Pasar Permata Myanmar sangat cocok buat kamu yang mencintai perhiasan dan batu mulia.
Perlu kamu ketahui bahwa setiap tahunnya para pedagang permata dari seluruh dunia datang ke kota Yangon untuk memamerkan batu mulia mereka di pameran permata dan lelang. Museum ini berada di lantai tiga Gems Mart dengan menampilkan pemandangan permata dan Batu Burma yang mempesona dan menakjubkan seperti giok, safir, ruby, topas, berlian dan koleksi perhiasan antik khas Burma lainnya yang pasti akan menjadi tempat yang tepat untuk kamu kunjungi.
7. Cinderamata Permata dan Perhiasan Treasure Land
Jika kamu adalah salah satu orang yang sangat tertarik akan permata sebagai oleh-oleh pribadi untuk dibawa pulang maka kamu harus mengunjungi toko Treasure Land Gems dan Jewellery Souvenirs. Toko ini adalah tempat yang sangat tepat menawarkan cinderamata permata seperti giok dan ruby asli serta perhiasan Burma tradisional dan antik lainnya. Selain itu tempat ini juga menawarkan permadani, kerajinan tangan dan marionette yang hanya dapat kamu temukan di Myanmar. Toko yang didirikan pada tahun 1996 ini meyakinkan kamu untuk mendapatkan barang-barang terbaik dan asli dengan harga terjangkau.
Baca Juga : Melihat Keindahan Tebing Scala Dei Turchi
8. Spa Lokal
Selain Kuil, Myanmar juga memiliki banyak Spa dan pusat kesehatan yang menawarkan perlengkapan alami untuk kecantikan khas Myanmar yang telah terbukti dan efektif. Mengunjungi Spa semacam ini di Myanmar adalah cara terbaik untuk mengetahui tentang aspek budaya Myanmar. Meski biasanya para wanita menggunakan sampo buatan sendiri yang dibuat dengan mengkombinasikan kulit batang buah pohon Tayaw dan Kinpun serta menggunakan pasta Thanaka.
Selain itu Spa Lokal Myanmar adalah pilihan yang bagus jika kamu ingin memanjakan diri saat berlibur ke Myanmar. Beberapa spa juga menawarkan perawatan batu, perawatan kulit dan rambut yang diformulasikan dengan tekhnik kecantikan Burma Kuno seperti Sapel Tradisional Burmese Foot Spa, Eros Healthy and Beauty Spa dan The Spa Village.
9. Pagoda Shwedagon
Jika kamu hanya ingin mengunjungi satu pagoda saja di Myanmar, Pagoda Shwedagon adalah tempatnya, Pagoda dengan kontruksi kuno yang sangat mempesona ini terbuat dari permata dan berlian yang sangat berharga serta merupakan contoh tertinggi dari arsitektur Myanmar karena negara ini kaya akan budaya Buddha sehingga kuil dan pagoda sangat berlimpah di negara ini.
Pagoda adalah bangunan besar dimana kamu berkesempatan dapat melihat orang-orang berdoa, berjalan disekitar pagoda dan melihat para biksu saat beraktiitas. Pagoda Shwedagon merupakan salah satu tempat terbaik yang harus kamu kunjungi di Myanmar dan itu adalah suatu keharusan.
10. Toko Barang Antik Augustines
Ketika kamu berkunjung ke Myanmar untuk melihat tempat terbaik dan kamu memiliki cinta yang tinggi untuk mengoleksi barang antik dan vintage, Kamu harus mengunjunginya. Toko Barang Antik Augustines ini mengkhususkan diri dalam menawarkan barang antik yang unik yang dapat kamu jadikan souvenir atau hadiah untuk orang yang kamu cintai seperti peralatan dari perak, patung kayu dan patung yang terbuat dari pernis.
Toko Barang Antik Augustines terletak di Jalan Attiar Yangon ini merupakan tempat terbaik di Myanmar jika kamu ingin memiliki koleksi antik khas Myanmar.
Myanmar penuh dengan keajaiban dan tempat-tempat menarik untuk dikunjungi. Tempat-tempat terbaik di Myanmar sangat banyak jumlahnya sehingga memilih beberapa diantaranya sangatlah sulit. Sama dengan negara lainnya di seluruh dunia, Myanmar juga memiliki budaya yang unik dan pastinya kamu dapat bersenang-senang di negara beriklim tropis ini.
0 komentar:
Post a Comment
Berkomentarlah yang sopan
Sesuai dengan isi postingan