Situs Pariwisata Indonesia Terbaru

Alif Stone Park

Taman Batu Unik Tepi Pantai Pulau Natuna

Pantai Amed, Bali

Menikmati Keindahan Bawah Laut Pantai Amed

Pulau Dodola

Pulau Dodola - Tempat Wisata Terbaik di Pulau Morotai. Maluku Utara

Pantai Senggigi

Keindahan Pantai Senggigi, Pulau Lombok

Candi Borobudur

Candi Buddha Terbesar Di Dunia

Showing posts with label Wisata Pantai. Show all posts
Showing posts with label Wisata Pantai. Show all posts

Wednesday 14 November 2018

PANTAI PANJANG, TEMPAT FAVORIT WARGA BENGKULU BERLIBUR

ReyGina Wisata | Bengkulu adalah kota yang indah dan menawan yang merupakan kota terbesar kedua di pantai barat Pulau Sumatera. Seperti kota-kota lainnya di Indonesia, Bengkulu juga memiliki tempat wisata andalan untuk Anda singgahi saat berlibur ke Bengkulu yaitu Pantai Panjang Bengkulu yang berada di Kecamatan Ratu Agung, Kecamatan Teluk Sagara dan Kecamatan Ratu Samban, Provinsi Bengkulu, Indonesia.

PANTAI PANJANG BENGKULU

Pantai Panjang adalah salah satu tempat wisata paling populer di Bengkulu yang banyak dikunjungi oleh wisatawan. Pantai yang terhampar luas sepanjang 7 kilometer dengan lebar 500 meter ini merupakan tempat favorit warga Bengkulu berlibur. Di pantai terdapat sport center sehingga banyak warga Bengkulu melakukan aktivitas jogging, bermain bola, bersepeda, volley pantai dan lain sebagainya, sehingga pantai ini sangat pas untuk keluarga berlibur.


Selain sebagai tempat liburan untuk bersantai menikmati panorama pantai yang cantik mempesona, Ombak di pantai ini sangat bervariasi sehingga banyak dimanfaatkan oleh wisatawan untuk berenang atau berselancar. Disini Anda juga dapat bermain-main di sekitar pantai karena di lokasi Pantai Panjang banyak tersedia penyewaan sepeda. Sementara bagi Anda yang memiliki hobi fotografi, disekitar pantai terdapat pemukiman nelayan, Disana Anda bisa mendapatkan object Human Interest atau bahkan jika Anda datang pada saat senja hari, Anda akan mendapatkan hunting sunset yang sangat menakjubkan diatas cakrawala senja dan siap untuk Anda abadikan. 


SUNSET PANTAI PANJANG BENGKULU

Nah bagi Anda yang hendak berkunjung ke Bengkulu, Tempat wisata Pantai Panjang dapat menjadi prioritas untuk dikunjungi. karena disamping lokasinya yang dekat dengan pusat kota Bengkulu, Beberapa fasilitas di Pantai Panjang seperti hotel, restoran dan beberapa kedai makanan dan minuman untuk Anda bersantai telah tersedia dan bahkan beberapa toko cindera mata pun banyak tersedia disepanjang pantai kebanggaan warga Bengkulu ini.


Nah selain dapat mengunjungi Pantai Panjang Bengkulu, Anda juga dapat mengunjungi tempat-tempat indah lainnya seperti Kampung China, Pantai Tapak Paderi, Pantai Jakat, Danau Dendam Tak Sudah dan Pelabuhan Kota Baai. Sementara bagi Anda penggemar durian, Kota Bengkulu juga memiliki spot berburu ragam olahan khas durian yang bisa Anda temukan di Pondok Durian, Bengkulu.  Di tempat ini Anda bisa menikmati aneka olahan durian mulai dari es krim durian dan berbagai variannya, roti bakar durian, serabi durian, pancake durian dan lain sebagainya.

Akses Menuju Pantai Panjang, Bengkulu

Untuk menuju lokasi Pantai Panjang Bengkulu, terdapat berbagai macam fasilitas transportasi yang tersedia seperti transportasi umum dan sewaan dari pusat kota Bengkulu. Pantai Panjang dapat ditempuh sejauh 3 kilometer dari pusat kota  

Share:

Thursday 25 October 2018

SPOT TERBAIK PENYELAMAN DI PULAU WEH

ReyGina Wisata | Pulau Weh yang terletak di ujung barat Pulau Sumatera kini menjadi incara para penyelam dari berbagai penjuru dunia. Tempat ini memiliki keindahan alam bawah laut yang menakjubkan untuk dinikmati. Spot-spot terbaik di Pulau Weh ini telah menjadi magnet bagi ribuan penyelam lokal dan mancanegara.

BACA JUGA : Pulau Weh Surganya Pecinta Selam

SPOT TERBAIK PENYELAMAN DI PULAU WEH

Berikut beberapa spot penyelaman terbaik di Pulau Weh yang wajib Anda kunjungi dan nikmati keindahanya.

The Canyon

SPOT TERBAIK PENYELAMAN DI PULAU WEH

Pernahkan Anda membayangkan keindahan Grand Canyon dibawah air? Jika belum, datanglah ke Pulau Weh karena disini Anda bisa menyelusuri saluran ngarai selebar 5 meter dengan kedalaman hingga mencapai 60 meter. Jika beruntung, Anda dapat menemukan ikan napoleon raksasa, baracuda dan manta ray yang menjadi penghuni spot ini.

Shark Plateu

SPOT TERBAIK PENYELAMAN DI PULAU WEH

Terletak di bagian barat daya Pulau Weh, spot Shark Plateu menyajikan beragam ikan hiu seperti hiu sirip, hiu sirip hitam dan hiu putih hilir mudik tiada henti di spot ini. Menjadi tantangan tersendiri bagi Anda yang ingin menikmatinya. Disini terlihat puluhan hiu bersama baracuda atau manta ray berenang bergerombol. Jadi hanya penyelam profesional saja yang memiliki sertifikat advance open water yang boleh menjelajahi spot ini.

BACA JUGA : Pantai Sumur Tiga, Keindahan Tersembunyi di Pulau Weh

Sophie Rickmers Wreck

SPOT TERBAIK PENYELAMAN DI PULAU WEH

Spot penyelaman Sophie Rickmers Wreck memiliki sebuah kapal kargo buatan Jerman yang karam pada tahun 1940-an. Kapal yang karam dan terdampar di dasar laut Pulau Weh ini telah menjadi karang dan tempat bermain favorit penyelam  dari berbagai negara. Kapal ini dapat Anda temukan pada kedalaman 40-50 meter di Teluk Pria Laot, Sabang. Spot yang dekat dengan pantai ini, jadi bukan hanya di bawah permukaan saja yang mempesona namun panorama pantainyapun sangat cantik mempesona sehingga spot ini banyak dikunjungi oleh para penyelam.

Pulau Rondo

SPOT TERBAIK PENYELAMAN DI PULAU WEH

Spot diving Pulau Rondo terletak cukup jauh dari Pulau Weh. Dengan kedalaman rata-rata sekitar 30 meter, Pulau Rondo menjadi spot diving favorit bagi banyak penyelam saat mengunjungi Pulau Weh. Spot ini memiliki lereng dengan kontur yang cukup menantang serta ekosistem lautnya yang sangat beragam. Salah satu agent di Pulau Weh pernah mengatakan bahwa spot di Pulau Rondo cocok bagi para penyelam profesional yang mengingkan hal baru dan lebih menantang.

BACA JUGA : 10 Tempat Paling Eksotis Di Pulau Weh

Teluk Pria Laot


SPOT TERBAIK PENYELAMAN DI PULAU WEH

Pulau Weh tidak hanya dikenal memiliki panorama pantai yang cantik mempesona namun pulau ini juga dikenal memiliki gunung api bawah laut. Fakta ini dapat dilihat dari gejala pasca-vulkanis yakni adanya lubang-lubang fumarol, solfatar dan sumber air panas yang banyak dijumpai di pulau ini baik itu di kaki gunung, lereng gunung, di tepi pantai dan dasar laut. Salah satu titik selam dan snorkeling yang harus Anda kunjungi adalah Teluk Pria Laot.

Spot ini terbilang unik karena selain perairannya yang memiliki kedalaman 13-20 meter, Spot ini juga memiliki  lubang fumarol yang menyembur terus menerus menyebabkan perairan penuh dengan pusaran gelombang. Spot ini akan memberikan pengalaman yang mengesankan buat Anda.

Pantai Anoi Hitam

SPOT TERBAIK PENYELAMAN DI PULAU WEH

Berbeda dengan perairan Teluk Pria Laot, Di Pantai Anoi Hitam, Anda bisa berenang di atas meja-meja terumbu karang Acropora dengan perairan yang lebih dangkal. Bentuk terumbu karang akan terlihat seperti meja yang tentunya akan menggoda Anda untuk menginjaknya sebagai tempat pijakan. Tapi ingat! terumbu karang ini tidak hanya tajam dan berbahaya untyuk Anda sentuh tetapi sangat sensitif dan mudah rusak. 

BACA JUGA : 10 Pulau Terindah Di Indonesia Ini Bagaikan Surga

Berfotolah sepuas-puasnya di spot terbaik penyelaman di Pulau Weh ini, tapi tetap jaga ya terumbu karangnya agar tetap indah alami yaaa...

  
 sumber:pesona.travel



Share:

Wednesday 24 October 2018

TAKLUKAN OMBAK SETINGGI 10 METER DI PANTAI SORAKE

ReyGina Wisata | Terletak di lepas pantai selatan Kecamatan Teluk Dalam, Kabupaten Nias Selatan, Provinsi Sumatera Utara, Indonesia, Pantai Sorake di Teluk Lagundri terkenal dikalangan surfer dunia karena memiliki spot "The Point" dan "Indicator". Spot ini tiada henti menyuguhkan rangkaian ombak setinggi 10 meter yang spektakuler sepanjang tahun. 


TAKLUKAN OMBAK SETINGGI 10 METER DI PANTAI SORAKE
Pantai Sorake

Pantai dengan hamparan pasir putih bersih dengan rangkaian batu-batu karang disepanjang garis pantannya ini menjadi impian para surfer dari penjuru dunia untuk menaklukan dan menikmati gulungan ombaknya yang sangat spektakuler yang berasal dari Samudra Hindia dan menjadi tempat bertemunya teluk sehingga menghasilkan gelombang ombak yang sangat besar.

Pantai Sorake dan Pantai Lagundri hanya berjarak sekitar 2 kilometer. Kedua pantai ini terkenal sebagai lokasi selancar (surfing) bertaraf internasional yang bahkan ketenaran kedua pantai ini sejajar disandingkan dengan deburan ombak menantang di Hawaii. 

TAKLUKAN OMBAK SETINGGI 10 METER DI PANTAI SORAKE
Pantai Sorake

Jika Anda ingin menaklukan ombak tinggi di Pantai Sorake atau Pantai Lagundri, Datanglah pada bulan April hingga September karena pada waktu ini ombak di Pantai Sorake maupun Pantai Lagundri mampu mencapai tinggi 7 meter hingga 10 meter dengan lima tingkatan yang berbeda dengan daya dorong ombak hingga mencapai 200 meter.


Pada bulan purnama tiba, ombak dikedua pantai ini semakin menantang, Hal ini akibat lokasinya yang berhadapan langsung dengan Samudra Indonesia dan merupakan tempat bertemunya teluk menjadikan ombaknya mengalir besar.


TAKLUKAN OMBAK SETINGGI 10 METER DI PANTAI SORAKE
Pantai Lagundri

Tidaklah berlebihan jika setiap tahunnya di Pantai Sorake di gelar beberapa kejuaraan lomba selancar tingkat nasional dan internasional. Salah satu kejuaraan yang rutin dilaksanakan di Pantai Sorake adalah Nias Open. Nah ini juga telah dilaksanakan Nias Pro 2018 World Surf League Qualifying Series pada tanggal 24-28 Agustus 2018. Event ini telah ditetapkan oleh Kementerian Pariwisata Republik Indonesia dalam 100 Calender of Events Wonderful Indonesia (CoE WI) 2018.


Akses Menuju Pantai Sorake di Teluk Lagundri

Untuk menuju Pantai Sorake di Teluk Lagundri bisa ditempuh dengan melalui jalur udara dari Bandara Udara Polonia di Medan dengan waktu tempuh sekitar 55 menit menuju Bandara Binaka, Gunungsitoli, Pulau Nias yang kemudian dilanjutkan dengan perjalanan darat sekitar 3 jam menuju Teluk Lagundri, Pantai Sorake di Teluk Dalam.

Selain melalui jalur udara, Anda juga bisa menuju Pantai Sorake melalui jalur laut melalui kota Padang, Provinsi Sumatera Barat dengan menggunakan kapal feri cepat selama 3 jam menuju Gunungsitoli, Pulau Nias.  


pesona indonesia

 
Share:

Monday 1 October 2018

NIKMATI SENJA CANTIK DI PANTAI POTO BATU


NIKMATI SENJA CANTIK DI PANTAI POTO BATU

ReyGina Wisata | Jika Anda sudah bosan berlibur ke Pulau Bali atau Pulau Lombok, Indonesia, Mampirlah ke Pulau Sumbawa untuk mencari sensasi lain yang dekat dengan kedua pulau ini.

Pulau Sumbawa, telah lama menjadi salah satu Destinasi Impian bagi banyak wisatawan nusantara dan mancanegara. Pulau Sumbawa juga banyak menyimpan beragam destinasi indah untuk Anda nikmati yang salah satunya adalah Pantai Poto Batu yang berada di Kecamatan Taliwang, Kabupaten Sumbawa Barat, Provinsi Nusa Tenggara Barat, Indonesia.

Baca Juga : Menikmati Pesona Teluk Saleh Di Sumbawa

Berbicara Kecamatan Taliwang di Kabupaten Sumbawa Barat, Kita tentunya akan teringat dengan makanan khas dari Nusa Tenggara Barat yaitu Masakan Ayam Taliwang. Nah jika Anda sedang berada di daerah Taliwang. Pastikan oleh Anda untuk mampir sejenak Menikmati Senja Cantik Di Pantai Poto Batu yang hanya berjarak sekitar 10 menit dari Kecamatan Taliwang.

NIKMATI SENJA CANTIK DI PANTAI POTO BATU

Pantai Poto Batu memiliki panorama cantik dengan deburan ombak dan pemandangan senja yang sangat menawan yang tak kalah indahnya dengan pantai-pantai lainnya di Indonesia. Batu-batu karang yang berdiri kokoh dengan susunannya yang unik yang menyerupai susunan lantai berwarna hitam serta sungai-sungai yang mengalir tenang dari Taliwang dan sekitarnya yang bermuara di Pantai Poto Batu merupakan daya tarik tersendiri bagi wisatawan yang memiliki hobi memancing.

Baca Juga : Pesona Pantai Lawas Yang Eksotis Di Sumbawa Barat

Terletak di Kecamatan Jereweh, dari arah kota Taliwang dapat Anda tempuh dalam waktu 10 menit dengan menggunakan kendaraan darat. Jangan lupakan Senja Cantik Di Pantai Poto Batu dengan panorama pantai yang indah mempesona berlatar belakang hiasan sunset di atas cakrawala senja yang pastinya akan membuat liburan Anda terasa bagaikan di surga.  

Akses menuju Pantai Poto Batu

Jika kita sedang berlibur di Pulau Bali atau Pulau Lombok dan ingin melanjutkan liburan ke Sumbawa Barat, Banyak sekali angkutan umum yang bisa Anda dapatkan dari kota Mataram, Pulau Lombok. 

Share:

Friday 10 August 2018

10 PANTAI TERINDAH DI WAKATOBI


PANTAI TERINDAH DI WAKATOBI

ReyGina Wisata | Wakatobi adalah salah satu wilayah kabupaten di Provinsi Sulawesi Tenggara, Indonesia yang terkenal dengan Taman Nasional Laut Wakatobi nya. Disini selain dapat melakukan aktivitas menyelam, snorkeling dan berenang untuk menikmati Panorama Surga Bawah Laut Indonesia, Taman Nasional Wakatobi yang terdiri dari 4 pulau besar seperti Pulau Pulau Hoga, Pulau Binongko, Pulau Kaledupa dan Pulau Wangi-Wangi juga menawarkan pantai-pantai indah berpasir putih bersih yang pastinya akan membuat liburanmu nyaman di Wakatobi.

Berikut 10 Pantai Terindah di Wakatobi yang dapat Anda kunjungi dan nikmati keindahannya saat berlibur ke Taman Masional Wakatobi.
1. Pantai Moli'i Sahatu

PANTAI TERINDAH DI WAKATOBI

Pantai Moli'i Sahatu merupakan salah satu Pantai Terindah Di Wakatobi yang dapat Anda nikmati saat berlibur ke Taman Nasional Wakatobi.Selain memiliki panorama pantai yang indah mempesona, Pantai ini juga memiliki keunikan tersendiri yakni adanya sekitar 100 mata air tawar yang muncul dari dasar laut.

Jika Anda berminat mampirlah ke Desa Patuno, Kecamatan Wangi-Wangi, Kabupaten Wakatobi. Di sini Anda akan disambut dengan hamparan pasir putih bersih dengan air lautnya yang jernih berwarna hijau kebiru-biruan. 

BACA JUGA : 5 Tempat Wisata Menarik Di Pulau Kaledupa

2. Pantai Sausu

PANTAI TERINDAH DI WAKATOBI

Pantai Terindah Di Wakatobi selanjutnya yang dapat Anda kunjungi adalah Pantai Sausu yang berada di Desa Matahora, Kecamatan Wangi-Wangi Selatan, Kabupaten Wakatobi. Dengan hamparan pasir putih bersih nan lembut, dari pantai ini Anda dapat menyaksikan panorama indah Pulau Matahora yang eksotis.

Selain dapat menikmati pnorama pantai nan indah mempesona, Di Pantai Sausu Anda dapat melakukan aktivitas berenang, berjemur matahari, snorkeling maupun diving untuk menikmati panorama bawah laut yang sangat menakjubkan.

3. Pantai Waha

PANTAI TERINDAH DI WAKATOBI

Mampirlah ke Pantai Waha saat Anda berlibur ke Taman Nasional Wakatobi di Provinsi Sulawesi Tenggara, Indonesia. Pantai dengan pesona yang sangat menarik ini terbentang luas hamparan pasir putih bersih yang dibalut dengan pepohonan hijau yang menambah keindahan dan kesejukan pantai ini. 

Pantai Waha memiliki pemandangan bawah laut yang sangat menakjubkan. Sehingga Anda dapat melakukan aktivitas snorkeling dan diving di pantai yang indah ini. Selain itu di pantai ini Anda juga bisa bersantai dengan nyaman sambil menikmati suasana sunset yang sangat menakjubkan.

4. Pantai Hoga

PANTAI TERINDAH DI WAKATOBI

Pantai Hoga adalah salah satu Pantai Terindah Di Pulau Kaledupa kawasan Taman Nasional Wakatobi. Pantai ini memiliki hamparan pasir putih bersih dengan air lautnya yang jernih dan tenang. Selain itu panorama bawah laut Pantai Hoga juga sangat cantik memesona, indah bagaikan surga. Aneka ragam terumbu karang dengan dihiasi ikan warna warni dan biota laut lainnya serta adanya laboratorium bawah laut akan membuat Anda betah berlama-lama di pantai ini.

Selain memiliki pemandangan pantai dan bawah laut yang indah mempesona, Pantai Hoga juga dilengkapi dengan beberapa cottage milik masyarakat Kaledupa yang dikelola Operation Wallace dengan harga yang cukup terjangkau.

5. Pantai Sombano

PANTAI TERINDAH DI WAKATOBI

Singgahlah ke Pantai Sombano yang terletak di Desa Sombano, Kecamatan Kaledupa, Kabupaten Wakatobi. Disini Anda akan disambut dengan hamparan pasir putih bersih nan alami, vegetasi pantai yang masih rapat serta menikmati suasana sunset diatas cakrawala senja sambil duduk santai menikmati minuman es kelapa muda. Udara yang bersih dan sejuk akan membuat Anda betah berlama-lama di pantai yang indah ini.  

BACA JUGA : Pulau Wangi-Wangi : Tujuan Favorit Penggemar Wisata Bawah Laut

6. Pantai Peropa

 PANTAI TERINDAH DI WAKATOBI

Pantai Terindah Di Wakatobi selanjutnya yang dapat Anda nikmati keindahannya adalah Pantai Peropa yang berada di Desa Peropa, Kecamatan Kaledupa Selatan, Kabupaten Wakatobi. Pantai yang selain memiliki hamparan pasir putih bersih ini juga menjadi tempat tambatan perahu masyarakat Peropa. Jika Anda berkunjung pada pagi hari, Anda dapat menyaksikan aktivitas para nelayan pulang mencari ikan. Anda dapat membeli ikan-ikan segar ini dengan harga yang sangat terjangkau.

Nikmati suasana romantis saat datangnya matahari tenggelam (sunset) di senja hari sambil bersantai membakar ikan bersama pasangan.

7. Pantai Huntete

 PANTAI TERINDAH DI WAKATOBI

Pantai Terindah di Wakatobi selanjutnya yang dapat Anda nikmati keindahannya adalah Pantai Huntete yang berada di Desa Kulati, Kecamatan Tomia Timur, Pulau Tomia. Pantai terpanjang dan terluas di Pulau Tomia ini dibalut dengan hamparan pasir putih bersih dan hijaunya pohon kelapa disepanjang garis pantai. Pantai dengan bentuk melengkung ini terdapat lapangan luas yang ditumbuhi rumput dan lidah mertua berduri dimana lokasi ini bisa dijadikan sebagai tempat bakar ikan secara massal.

Tak jauh dari pabtai ini juga terdapat gua yang bernama Gua Liang Kuri-Kuri. Di dalam gua yang menghadap laut lepas ini banyak ditumbuhi oleh lumut berwarna kuning yang menurut masyarakat sekitar dahulu ketika para nelayan sedang melaut, mereka selalu melihat warna kuning muncul dari mulut gua. Gua ini dikeramatkan oleh masyarakat setempat sehingga jika ada yang melewati mulut gua para nelayan selalu berhati-hati dan sering membuang siri pinang atau rokok.  

8. Pantai Onemobaa

PANTAI TERINDAH DI WAKATOBI

Pantai Terindah di Wakatobi selanjutnya yang dapat Anda singgahi saat berlibur ke Taman Nasional Wakatobi adalah Pantai Onemobaa yang terletak di Desa Lamanggau, Kecamatan Tomia, Pulau Tomia. Pantai berpasir putih bersih nan lembut  dengan air lautnya yang jernih dan tenang ini akan membuat Anda nyaman berlibur ke pantai ini. Pantai ini juga sangat asri dan sejuk karena banyak ditumbuhi oleh pohon kelapa, cemara, bakau dan pohon pantai lainnya.

Selain memiliki panorama pantai yang sangat cantik memesona, Panorama bawah laut Pantai Onemobaa juga tak kalah indahnya, Bawah laut Pantai Onemobaa menyajikan gugusan terumbu karang warna-warni , padang lamun serta tempat berkumpulnya aneka ikan dan biota laut lainnya yang masih tetap terjaga secara alami.

Berenang, berjemur matahari, snorkeling atau diving merupakan aktivitas yang dapat Anda lakukan di pantai nan eksotis ini.

Menginaplah di Wakatobi Dive Resort, sebuah resort bertaraf internasional yang ada di Pantai Onemobaa, Pulau Tomia, Kabupaten Wakatobi, Provinsi Sulawesi Tenggara.

9. Pantai Palahidu

PANTAI TERINDAH DI WAKATOBI

Pantai Palahido adalah salah satu pantai terindah di Pulau Binongko. Di pantai ini Anda akan disambut dengan hamparan pasir putih bersih yang cukup luas dengan air lautnya yang jernih berwarna hijau kebiru-biruan. Di Pantai yang cukup eksotik ini Anda dapat menikmati panorama sunset yang sangat indah bagaikan lukisan alam diatas cakrawala sambil bersantai  berdua bersama pasangan. Selain memiliki panorama alam yang sangat menakjubkan, di Pantai Palahidu Anda juga dapat menyaksikan peninggalan sejarah Benteng Palahidu. 

10. Pantai Pasir Panjang

 PANTAI TERINDAH DI WAKATOBI

Pantai Pasir Panjang adalah salah satu Pantai Terpanjang di Pulau Binongko, Kabupaten Wakatobi. Hamparan pasir putih pantai ini ditumbuhi oleh beberapa pohon kelapa yang tersusun rapi disepanjang garis pantainya. Saat Anda berlibur ke Taman Laut Wakatobi, Mampirlah ke pantai cantik mempesona ini untuk melakukan aktivitas berenang, berjemur matahari atau menikmati suasana sunset di senja hari.

BACA JUGA : Menengok Keragaman Karang Dunia Di Pulau Kofiau

 10. Pantai Bella

 PANTAI TERINDAH DI WAKATOBI

Pantai Bella adalah salah satu Pantai Terindah di Wakatobi yang memiliki gundukan pasir yang cukup tinggi. Di pantai ini juga terdapat batu-batu karang yang sudah mati dan membatu sehingga jika ada ombak yang datang akan memberikan pemandangan yang cukup menarik. Selain memiliki panorama pantai yang cantik memesona, Di Pantai Bella juga terdapat hutan mangrove yang cukup rapat dan pepohonan rindang seperti pohon kelapa, ketapang, pandan dan tumbuhan pantai lainnya.

Pantai yang hanya berjarak sekitar 10 kilometer dari Pelabuhan Rukuwa, Pulau Binongko, Kabupaten Wakatobi ini menyajikan hamparan pasir putih bersih dengan air lautnya yang jernih ini juga sering menjadi tempat persinggahan penyu untuk bertelur.

Share:

Saturday 7 April 2018

MENIKMATI KEINDAHAN PANTAI CIPUTIH DI KABUPATEN PANDEGLANG


Pantai Ciputih Kabupaten Pandeglang

ReyGina Wisata | Pernahkan Anda mendengar tentang Tempat Wisata Terindah di Kabupaten Pandeglang ini? Jika belum, Pantai Ciputih terletak di kawasan Barat Pandeglang atau tepatnya berada di Kecamatan Sumur, Kabupaten Pandeglang, Provinsi Banten, Indonesia atau berjarak sekitar 112 kilometer dari Kota Serang.

Pandeglang merupakan sebuah kabupaten di Provinsi Banten, Indonesia. Kota yang berjuluk sebagai Kota Badak, The Sunset of Java, Kota Berkah atau Kota Santri ini banyak memiliki tempat-tempat wisata menarik untuk dikunjungi yang salah satunya adalah Menikmati Keindahan Pantai Ciputih yang masih asri dan alami ini.

Pantai Ciputih merupakan pantai yang masih alami dan belum banyak tersentuh oleh tangan manusia. Hamparan pasir putih yang bersih dan lembut yang dipadu dengan lautan biru dan tenang menjadikan Pantai Ciputih layak untuk Anda kunjungi sebagai tempat berlibur bersama keluarga.

Sunset Pantai Ciputih


Pantai Ciputih dikenal sebagai salah satu pantai yang memiliki karateristik asri dan alami. Hamparan pasir putihnya seperti butiran merica yang berwarna putih dan sangat halus. Di Pantai Ciputih Anda bisa melakukan aktivitas berenang, snorkeling, memancing atau bersantai menikmati panorama matahari tenggelam (sunset) sambil menikmati segarnya es kelapa muda. Jangan lupa abadikan moment ini dengan kamera kesayanganmu.

Ciputih Beach Resort

Walaupun belum banyak tersentuh oleh tangan manusia, Anda tidaklah perlu kuatir sebab di pantai ini juga sudah tersedia fasilitas penginapan yaitu Ciputih Beach Resort. Penginapan yang lumayan mewah ini ditawarkan dengan harga yang cukup terjangkau. Sangat menarik berada di resort ini karena fasilitas yang ditawarkan cukup lengkap. Ada kolam renang, restoran dan kamar yang bersih dan juga terawat. 

Selain dapat Menikmati Keindahan Pantai Ciputih yang memesona, Anda juga bisa menyeberang dari pantai ini dengan menyewa perahu nelayan ke Ujung Kulon atau Pantai Ciputih juga tersedia paket penyeberangan. Jadi buat Anda yang ingin Menikmati Panorama Indah Ujung Kulon bisa melaluinya dari Pantai Ciputih ini.


Share:

Friday 30 March 2018

PESONA PANTAI LAWAR YANG EKSOTIS DI SUMBAWA BARAT


Pantai Lawas, Sumbawa Barat

ReyGina Wisata |  Sudah sejak lama Sumbawa Barat dikenal dengan pantai-pantainya yang indah dan eksotis dengan hamparan pasir putihnya yang bersih dan lembut. Salah satu pantai terindah di Kabupaten Sumbawa Barat adalah Pantai Lawar yang berada di Desa Sekongkang Bawah, Kecamatan Sekongkang, Kabupaten Sumbawa Barat, Provinsi Nusa Tenggara Barat, Indonesia.

Nah buat Anda yang ingin berlibur  mencari ketenangan dan kenyamanan, Pesona Pantai Lawar memang sangat cocok buat Anda yang ingin jauh dari hiruk pikuk keramaian dunia. Pantai yang masih alami dan sepi ini dikenal memiliki ombak yang cukup besar sehingga sangat cocok buat Anda yang memiliki hobi berselancar.

Pantai Lawas, Sumbawa Barat

Baca Juga : Menikmati Pesona Teluk Saleh Di Sumbawa

Di pantai ini Anda akan disambut dengan hamparan pasir putih bersih berkilau dengan air lautnya yang jernih dan tenang sehingga sangat cocok bagi Anda yang memiliki hobby menyelam menikmati pemandangan bawah laut. Selain itu jajaran batu karang terjal yang mengapit pantai dan pohon-pohon hijau yang tumbuh disekitar garis pantai sangat cocok buat Anda yang memiliki hobi fotografer.

Selain memiliki pesona yang sangat menakjubkan, Pantai Lawar juga sudah di fasilitasi dengan berbagai fasilitas pendukung seperti hotel, bungalow, bar dan juga restoran.

Nah bagi Anda yang memiliki hobi memancing jangan ragu mencoba peruntungan di pantai ini untuk mendapatkan ikan-ikan seperti ikan kerapu, menggali, tenggiri dan lain sebagainya. Di pantai ini Anda bisa langsung menyantap ikan yang baru Anda pancing. Dijamin rasanya akan membuat Anda ketagihan memancing sambil menikmati santapan ikan bakar di pantai ini.

Pantai Lawas, Sumbawa Barat

Pesona Pantai Lawar Yang Eksotis ini semakin cantik dan memikat hati saat matahari tenggelam (sunset) menyapa Pantai Lawas. Panorama pantai yang indah yang dipadu dengan warna lembayung senja akan membawa suasana romantis yang akan memanjakan mata Anda.

Akses Menuju Lokasi Pantai Lawar.

Pantai Lawas, Sumbawa Barat

Untuk menuju Pantai Lawar, Anda bisa melaluinya dari Sekongkang dengan menggunakan kendaraan darat melewati kebun-kebun penduduk. Pantai ini berpasir halus, sepi dan diapit oleh dua tebing yang lumayan cukup tinggi.  

Anda juga bisa melaluinya dari Kota Mataram dengan menggunakan kendaraan pribadi atau kendaraan umum Bis Damri jurusan Mandalika-Sekongkang dengan waktu tempuh sekitar 5 jam. 
Share:

Definition List

Fans Page